Informasi

Pemkab Asmat Gelar Musrenbang Distrik

Pemkab Asmat Gelar Musrenbang Distrik

 

 

Bupati Asmat, Elisa Kambu, S.Sos

 

ASMAT –  Bupati Asmat, Elisa Kambu, S.Sos dalam sambutan pembukaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang)  Distrik, di Distrik Suator yang dibacakan Staff Ahli Bupati, Piter Dallung, SH, M.Si meminta peserta Musrenbang Distrik harus menyusun usulan program atau kegiatan pembangunan lebih aspiratif dan bersinergi. Sinergitas antara Musrenbang Kampung dan Distrik akan mudah diakomodir dan dikonsultasikan ketika Musrenbang Kabupaten, Propinsi atau pun tingkat nasional.

 

“Saya berharap seluruh konsep perencanaan yang didiskusikan, dikonsultasikan dalam Musrenbang Distrik 2017 ini benar-benar diilhami tanggung jawab moral yang tinggi. Supaya kita tidak sekedar berkumpul dan berdebat yang melelahkan serta menguras biaya. Sementara hasilnya hanya daftar keinginan dengan mengedepankan egoism sektoral,” katanya.

 

Dia juga meminta peserta Musrebang Distrik Suator dan Distrik Joutu itu tidak melaksanakan Musrenbang hanya sekedar formalitas. Sehingga harapan dan impian masyarakat dari waktu ke waktu hanya tinggal harapan dan impian. 

 

“Saya minta dan mengharapkan Musrenbang Distrik ini benar-benar hasilnya bisa mewujudkan harapan masyarakat dan proses pembangunan ke depan mengarah kepada pembangunan manusia seutuhnya,” harapnya.

 

Dari pantauan media ini, dinamikan Musrenbang di Distrik Suator yang bergabung dengan Distrik Joutu itu berjalan lancar dan tertib. Para kepala kampung dan sekretaris kampung tampak tidak terlalu ngotot menuntut setiap SKPD untuk mengakomodir usulan dan program 2018 yang mereka usulkan kepada setiap dinas yang hadir dalam Musrenbang tersebut. 

 

Kecuali, mereka meminta secara khusus Dinas Kesehatan Kabupaten Asmat memperhatikan tenaga-tenaga honor kesehatan. Disanyalir dalam Musrenbang tersebut honorarium tenaga honor banyak yang tidak tersalurkan sampai kepada tenaga honor medis.

 

“Kami minta banyak tenaga honor tidak betah bertugas di Pustu, akibat dari honorarium tenaga honor medis ada yang belum terbayarkan. Dampaknya masyarakat yang korban tidak dilayani baik,” kata beberapa Kepala Kampung dan diamini Kepala Distrik Joutu. (Sapa) 

Copyright © 2024 - Pemerintah Kabupaten Asmat