Informasi

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, mengunjungi festival Asmat Pokman ke-37 di Kota Agats, Kabupaten Asmat, Papua Selatan

20241122010258-anugerah

Kunjungan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno disambut Pj Gubernur Papua Selatan Rudy Sufahriadi, Pjs Bupati Asmat Willem Andrew da Costa, Uskup Agats Mgr Aloysius Murwito OFM, Forkopimda, serta masyarakat Asmat.

Acara penyambutan  menteri Pariwisata dan ekonomi kreatif Sandiaga  Uno dengan Manufer Perahu dayung di kali Aswet dengan meriah.

Dalam sambutannya menteri Pariwisata dan ekonomi kreatif mengatakan Asmat sangat luar biasa, kita akan terus membantu UMKM lokal masyarakat Asmat yang memiliki bakat yang luar biasa, karena hanya suku Asmat yang bisa membuat ukiran tanpa sketsa, kami dari kementerian akan terus mambantu untuk memasarkan produknya.

Lanjut menteri semoga tahun depan semakin erat kerja samanya antara pemerintah daerah dengan keuskupan, sehingga para pengrajin, seniman budayawan di Asmat ini, produknya bisa di hargai oleh dunia, dan harapannya bisaeningkatkan meningkatkan kesejahteraan masyarakat

Menteri pariwisata dan ekonomi kreatif Sandiaga Salahuddin Uno juga menambahkan bahwa Festival Asmat Pokman ini masuk tahun kedua Festival Asmat Pokman (FAP) masuk dalam Karisma Event Nusantara (KEN) 2024.

Uskup Keuskupan Agats-Asmat Aloysius Murwito OFM dalam sambutannya mengatakan, kegembiraan untuk kita semua, pesta Festival Asmat Pokman kali ini dihadiri oleh menteri Pariwisata dan ekonomi kreatif, kehadiran menteri ini juga merupakan pengakuan dari pemerintah pusat terhadap talenta-talenta Tuhan yang diberikan kepada parah pengukir dan penganyam, pendayung dan penari yang ada di Asmat. Talenta yang aman luar biasa yang di miliki orang Asmat, tidak di miliki oleh orang di belahan dunia lain. Tutupnya.

Penulis Herry bay

Copyright © 2025 - Pemerintah Kabupaten Asmat