Pemuda Katolik Komisariat cabang Asmat menggelar Masa Penerimaan Anggota (Mapenta) dan Musyawarah Komisariat Cabang (Muskoncab) ke 2 di Aula Pusat Pastoral Keuskupan Agats. Senin (4/12/2023).
Ketua Panitia Muskoncab dan mapenta, Herry Bay menjelaskan, kegiatan tersebut digelar sehubungan dengan masa berakhirnya kepengurusan lama pada 31 mei 2023.
"Mapemta dilakukan untuk merekrut anggota baru dan distribusi kader dengan batas usia 17 tahun hingga 45 tahun. Sedangkan Muskoncab adalah bagian dari mengevaluasi program kerja yang telah dan belum dilaksanakan sebagai bahan sidang komisi baik internal maupun external serta pemilihan badan pengurus yang baru sesuai periodenya," jelas Herry.
Herry mengaku pihaknya telah melakukan pendaftaran dengan syarat batas usia minimal dan maksimal dan syarat beragama katolik.
"Banyak peserta yang ikut mendaftar tetapi sampai dan dengan pelantikan kami hanya mengukukan 43 anggota baru yang resmi menjadi anggota pemuda katolik komisariat cabang Asmat," jelasnya.
Herry berharap peserta yang hari ini menjadi anggota pemuda katolik tetap konsisten menjadi anggota PK.
"Saya berharap bahwa anggota baru agar terus aktif dalam organisasi. Jangan hanya pada awal awal saja," pungkas Herry.