Informasi

BUPATI ASMAT RESMIKAN PUSKESMAS DI DISTRIK ATSJ KAB.ASMAT

20210401085528-img20210310wa0058

 

 

 

 

KOMINFO-ASMAT- Bupati Kabupaten Asmat Elisa Kambu meresmikan (Puskesma) di Distrik Atsj Rabu (10/03/2021).

 

Kegiatan Peresmian Puskesmas itu,dihadiri Kapolres Asmat AKBP Dhani Gumilar, Sekda Asmat Bartholomeus Bokoropces, Pabung KODIM 1707 Merauke/AsmatMayor Inf Rustam, Anggota Dewan dan pimpinan OPD dilingkup Pemkab Asmat.

 

Hadir juga, Kepala Distrik, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Perempuan dan Tamu Undangan.

 

Dari Pantauan Reporter RRI Relay Asmat, Herry Bay, Bupati Kabupaten Asmat Elisa Kambu mengungkapkan "Puskesmas Atsj ini dibangun sejak bulan Juli Tahun 2020, dan Puji Tuhan Kita telah resmikan pada Rabu 10 Maret 2021, dan sudah bisa laksanakan pelayanan untuk masyarakat".

 

"Tentunya dengan adanya bangunan baru ini harus dibarengi dengan peningkatan pelayanan, tahun depan pelataran puskesmas harus di betonisasi, apa gunanya bangunan tapi pelatarannya kurang baik, ungkap Bupati.

 

Pelayanan terus ditingkatkan sehingga masyarakat yang berobat di puskesmas ini merasa nyaman dan yang utama pengobatan berjalan lancar. Yang paling penting pelayanan kesehatan dirasakan langsung oleh masyarakat.

 

Menurut Elisa, Puskesmas berkonstruksi beton juga telah dibangun di Kampung Binam Distrik Suator, Kampung Hahare Distrik Kopay dan Kampung Daikot Distrik Joutu.

 

"Selain itu juga kami telah bangun puskesmas di tahun 2020 dengan ukuran type 420 meter persegi berlokasi Kampung Daikot Distrik Joutu,"tutur Elisa.

 

di Tahun 2021, kata Elisa, akan dibangun puskesmas berkonstruksi beton di kampung Omor Distrik Unirsirau, Kampung Ayam Distrik Akat.

 

Selain Fokus menghadirkan infrastruktur dasarkesehatan, Elisa yang kembali terpilih memimpin Asmat untuk periode 2021-2024 ini juga berkomitmen untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) untuk para tenaga kesehatan.

 

Tak hanya itu, lanjut Elisa, bangunan berkonstruksi beton juga akan dibangun pada fasilitas lainnya, seperti sekolah dan kantor distrik.

 

 

Dalam kesempatan itu juga kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Riechard Ruben Mirino mengatakan,"Pembangunan Puskesmas Atsj itu, sumber dana dari Daerah, dan DAK Afirmasi dengan jumlah 8,8 Miliard, dengan ukuran 600 meter persegi dengan fasilitas pelayanan, IGD, Poli, Klinik, dan Fasilitas layanan Kesehatan lainnya.

 

 

 

 

 

 

20210401085520-img20210310wa0057           20210401085521-img20210310wa0059 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Penulis : Herry Bay

Editor   : Melania Ohoiwutun

 

 

Copyright © 2025 - Pemerintah Kabupaten Asmat