Informasi

Gunakan Dana Otsus, Kelompok Pirimin Kampung Per Agats Sukses Budidaya Ikan Nila

20221109124300-19129518cb9144a980ed6cfc63288c04

Rabu, 9 November 2022 08:27 WIT

 

KOMINFO-ASMAT | Ikan Nila adalah jenis ikan yang biasa dikonsumsi, dan hidup pada air tawar. Ikan nila termasuk jenis ikan yang cukup tinggi peminatnya dipasaran. Sehingga budidaya ikan nila bisa menjadi peluang bisnis yang menjanjikan.

 

 

Saat ini sudah semakin banyak masyarakat yang melakukan budidaya ikan nila, sebab keuntungan dari bisnis ini sangat menjanjikan.

 

 

Ikan nila termasuk ikan yang mudah untuk dibudidayakan. Proses budidaya juga bisa dilakukan di rumah atau dilahan yang luas, tergantung dari besaran budidaya yang akan dilakukan.

 

 

Seperti yang dilakukan Kelompok Pirimin Kampung Per Distrik Agats, Kabupaten Asmat, Papua Selatan.

 

 

Kelompok Pirimin binaan Dinas Perikanan dan Kelautan Pemkab Asmat sukses budidaya Ikan Nila menggunakan dana Otonomi Khusus (Otsus).

 

 

Panen Iklan Nila kemudian dilakukan dan dihadiri Asisten III Setda Asmat Riechard Mirino, Selasa (8/11/2022)

 

 

Asisten III Setda Asmat Riechard Mirino mengatakan, Pemerintah Kabupaten Asmat sangat mengapresiasi kepada Bonefasius Ombak selaku ketua Kelompok Pirimin yang sukses membudidaya Ikan Nila dari hasil dana Otsus melalui Dinas Perikanan dan Kelautan Pemkab Asmat.

 


Hasil panen Ikan Nila saat inisangat memuaskan, itu karena dana Otsus yang diberikan pemerintah tidak sia-sia dan nyata di masyarakat.

 

 

Dengan panen ikan tersebut, masyarakat dapat menjual hasilnya ke pasar, sehingga keluarga mereka mendapatkan hasil jualan itu bisa digunakan untuk kebutuhan ekonomi keluarga.

 

 

“Saya berharap dana Otsus yang diberikan kepada masyarakat dapat di kelola dan digunakan dengan baik,” pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

Reporter : Elgo/Aditra
Editor     : Melani Ohoiwutun
Copyright © 2025 - Pemerintah Kabupaten Asmat