Informasi

Ketua Komisi II DPR RI: ini Bukan Penyambutan Rapat Tapi Pesta Menyambut PPS

20220627121326-df5ec0500247465590116813abdc2ac3

Jumat, 24 Juni 2022 20:03 WIT

 

KOMINFO-ASMAT| Ketua Komisi II  DPR RI Ahmad Dolly Kurnia Tanjung merasa tersanjung dengan sambutan dan antusias warga dari empat kabupaten yang tergabung dalam Provinsi Papua Selatan di Merauke, Jumat (24/6/2022).

 

Dalam Rapat Forum Komunikasi dengan Bupati se -Papua Selatan, Dolly Kurnia Tanjung mengatakan, sambutan warga di Merauke begitu luar biasa. 

 

” Kami datang ke sini seperti bukan dalam suasana rapat, tapi pesta dan syukuran pembentukan Papua Selatan,” ungkap Dolly Kurnia Tanjung.

 

Dolly Kurnia Tanjung berkunjung ke Merauke tidak sendiri, melainkan di temani tiga orang wakil ketua, serta para anggota komisi. 

 

“Saya rasa wajar jika penjemputan warga di Papua Selatan ini begitu meriah karena pemekaran ini merupakan penantian panjang selama 20 tahun,” ungkap Dolly Kurnia Tanjung. 

 

Sebenarnya, kata Dolly Kurnia Tanjung, rapat seperti ini tidak perlu dilakukan, karena PPS ini sudah sah berkali-kali sejak tahun 2002. 

 

“Sebenarnya proses penyusunan undang- undang PPS bukan sesuatu yang baru dan mendadak. Secara gagasan, pemekaran PPS sudah bergulir selama 20 tahun,” katanya.

 

Dolly menambahkan, undang- undang pemekaran daerah otonomi baru untuk Provinsi Papua Selatan sudah selesai dan tinggal diproses secara administrasi hukum dan proses politik.

 

“Jadi sebetulnya, undang-undang sudah jadi, tinggal administrasi hukum dan politik yang harus kita lalui. Tanggal 30 Juni 2022 ini akan ada hari bersejarah karena undang-undang akan disahkan oleh DPR RI, dan itu menandakan Papua Selatan akan menjadi provinsi baru,” ujarnya.

 

Kunjungan tim Panja Komisi II di Merauke mendapat sambutan meriah dari elemen masyarakat dari empat kabupaten, Merauke, Boven Digul, Mappi dan Asmat. 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 Reporter : M.Dul

Copyright © 2025 - Pemerintah Kabupaten Asmat