PDIP Raih 12 Kursi DPRD Asmat
Kamis, 15 Agustus 2019 00:59 WIT
PLENO / Komisioner KPU Asmat menggelar rapat pleno terbuka penetapan kursi Anggota DPRD Asmat. (Foto: Kominfo/HR)
KOMINFO ASMAT | KPU Asmat, Papua, menetapkan 25 Anggota DPRD periode 2019-2024 hasil Pemilu 2019 melalui rapat pleno terbuka di Aula Kesbangpol, Kota Agats, Rabu (14/8).
Dari 25 kursi dewan, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) meraih 12 kursi. Disusul Partai Golongan Karya (Golkar) 3 kursi.
Sementara Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Demokrat masing-masing memperoleh 2 kursi.
Sedangkan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) masing-masing memperoleh 1 kursi.
Pleno penetapan ini dihadiri Bupati Asmat Elisa Kambu, Sekertaris Daerah (Sekda) Asmat Bartholomeus Bokoropces, Ketua DPRD Asmat Yusak Bokowi, Kapolres Asmat AKBP Andi Yosep Enoch, Perwira Penghubung Kodim 1707 Merauke di Asmat Abdul Komar, Jajaran Bawaslu Asmat, Jajaran Ketua Partai, Tokoh Agama dan tamu undangan lainya.
Ketua KPU Kabupaten Asmat Veronikus Asse menyampaikan, jumlah anggota DPRD Asmat sebanyak 25 orang tersebut terbagi dalam 3 daerah pemilihan (Dapil). Dapil I 11 orang, Dapil II 7 orang, dan Dapil III 7 orang.
Dia berharap, anggota dewan terpilih agar dapat menjalankan tugas dan tangungjawab dengan sebaik-baiknya.
“Sebagai wakil rakyat tetap konsisten menjalankan amanah yang diberikan oleh masyarakat setempat di Asmat,” katanya.
Mewakili jajaran KPU Asmat, dia menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat atas kekurangan dan kesalahan lainnya selama berlangsungnya Pemilu 2019 bulan Juni lalu.
"Pemilu Tahun 2019 telah selesai, olehnya itu seluruh pemangku kepentingan kembali bersatu membangun daerah demi kesejahteraan masyarakat diseluruh pelosok Asmat," katanya.
Berikut 25 Anggota DPRD Asmat:
- H. Hairullah Bausad, SE (PDIP)
2. Yanto Safan (PDIP)
3. Aloisius Sosokcemen (PDIP)
4. Ferdinandus Puk (PDIP)
5. Yoel Manggaprou (PDIP)
6. Brent Jensenem (PDIP)
7. Benyamin Ekau (PDIP)
8. Herni Airo (PDIP)
9. Adela Yaluwo (PDIP)
10. Ambriadi Suaib (PDIP)
11. Apolonia Oxilia Mechtildes Weki, SE (PDIP)
12. Triyani Neme Amoye (PDIP)
13. Silvester Siforo, SH, MH (Golkar)
14. Januarius Siloeboen, SH (Golkar)
15. H. Albar, S.IP (Golkar)
16. Alinda Lilik Cendrawati (Gerindra)
17. Jasman Tumpu (Gerindra)
18. Lutfi Hidayah Seknun (PAN)
19. Handayani (PAN)
20. Cesilia Warip, A.Ma.Pd (Demokrat)
21. Markus Kwaito (Demokrat)
22. Fahmi Jalaludin (PKB)
23. Daniel Sumari (Nasdem)
24. Andi Muhamadong, S.IP (PKS)
25. Samuel Seme Heiyaram (PSI)
Editor: herry bay