Informasi

Pemerintah Kabupaten Asmat Resmikan SPPG untuk Laksanakan MBG

20251119084241-mbgAsisten III Sekda Asmat, Riechard Ruben B. Mirino, SKM, saat meresmikan Dapur SPPG Ambas Cem.

 

Pemerintah Kabupaten Asmat kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas gizi masyarakat melalui peresmian operasional Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG). Peresmian dilakukan oleh Asisten III Sekda Asmat, Riechard Ruben B. Mirino, SKM, mewakili Bupati Asmat Thomas Eppe Safanpo, ST., M.Si., bertempat di Dapur SPPG Ambas Cem, Jalan Mimika, Distrik Agats, Senin (17/11/2025).

 

Dalam sambutannya, Riechard menegaskan bahwa program pemberian makanan bergizi ini merupakan wujud nyata kepedulian pemerintah dalam memastikan terpenuhinya kebutuhan dasar masyarakat, khususnya kelompok rentan. “Melalui dapur SPPG yang dipersiapkan dengan standar operasional yang baik, kita berharap program ini berjalan teratur, higienis, dan berkelanjutan,” ujarnya.

 

Ia menjelaskan bahwa keberadaan SPPG tidak hanya berfungsi sebagai penyedia makanan, tetapi juga bagian dari upaya peningkatan kesehatan dan gizi masyarakat. Program ini menyasar anak-anak, ibu hamil, lansia, serta masyarakat yang membutuhkan perhatian khusus.

 
 Selain itu, kehadiran SPPG diharapkan memperkuat pelayanan sosial pemerintah yang cepat, tepat, dan humanis, serta mendorong kolaborasi lintas sektor agar layanan dapat menjangkau sasaran secara efektif. Pada kesempatan tersebut, Asisten III Sekda juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh tim SPPG, mulai dari pengelola dapur, tenaga logistik, relawan, hingga pihak-pihak yang telah bekerja mempersiapkan operasional program ini.

 

Riechard menegaskan bahwa peresmian ini menjadi momentum penting untuk memperkuat komitmen pemerintah dalam memberikan layanan terbaik bagi masyarakat. “Semoga program ini tidak hanya berjalan secara administrasi, tetapi menjadi gerakan kepedulian yang memberi manfaat dan keberkahan bagi semua,” katanya. 

 

Sementara itu, Kepala SPPG Dapur Ambas Cem, Halima Sadat, S.Tr.Gz., menjelaskan bahwa layanan SPPG saat ini belum mencakup ibu hamil dan ibu menyusui. Pada distribusi perdana hari ini Senin, (17/11/2025), total penerima manfaat mencapai 1.096 orang. 

 

Ia juga menyampaikan bahwa di dalam Kota Agats terdapat tiga SPPG, namun yang baru beroperasi adalah SPPG Ambas Cem, sedangkan dua SPPG lainnya masih dalam tahap persiapan. Sebagai tahap awal, SPPG Ambas Cem telah mulai menyalurkan makanan bergizi ke sejumlah sekolah di Distrik Agats dengan rincian distribusi sebagai berikut:

 

* SMA YPPGI: 363 porsi

* SMK Seni Kreatif: 243 porsi

* SMP YPPGI: 170 porsi

* SD Mbait 2: 213 porsi

* TK KB Bintang Laut: 55 porsi

* TK Deces Cuz Bemab: 52 porsi

(Herry Bay)

Copyright © 2025 - Pemerintah Kabupaten Asmat